Rumor kehadiran game jahat, Among Us di perangkat konsol PlayStation 5 (PS5) terjawab sudah. Game online multiplayer tersebut dikatakan akan segera melantai di PlayStation 4 (PS4) dan PlayStation 5 (PS5) pada akhir 2021 mendatang.
Konfirmasi itu dilakukan langsung oleh InnerSloth dan Sony di acara presentasi State of Play terbaru yang berlangsung pada Kamis (29/4/2021) kemarin. Hal tersebut juga diumumkan secara langsung oleh InnerSloth melalui akun Twitter resmi Among Us @AmongUsGame.
-pada acara presentasi State of Play Kamis (29/04) kemarin, InnerSloth dan Sony mengorfirmasi bahwa Among Us akan hadir di konsol PS4 dan PS5. InnerSloth juga dalam akun Twitter resmi Among Us @AmongUsGame mengumumkan hal tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, InnerSloth selaku pengembang mengatakan bahwa Among Us terbaru akan tetap mendukung permainan crossplay dan online multiplayer. Dimana nantinya player yang menggunakan PlayStation 4 atau PlayStation 5 bisa bermain bersama dengan pemain dari platform lainnya seperti PC, Mobile, Nintendo Switch dan Xbox One.
-dalam kesempatan tersebut, InnerSloth selaku pengembang game mengatakan Among Us terbaru akan bisa dimainkan melalui PS4 dan PS5. Selain hadir di konsol PS4 dan PS5 Among Us akan mendukung permainan crossplay dan multiplayer. Dimana nantinya player yang menggunakan PlayStation 4 atau PlayStation 5 bisa bermain bersama dengan pemain dari platform lainnya seperti PC, Mobile, Nintendo Switch dan Xbox One.
Kendati demikian, pemain yang bermain Among Us menggunakan PlayStation 4 dan PlayStation 5 akan mendapatkan privilege dibanding player yang bermain dengan platform lain. Salah satunya, mereka bakal mendapatkan tambahan aksesoris dengan tema Ratchet & Clank.
Among Us versi PlayStation 4 (PS4) dan PlayStation 5 (PS5) juga turut menghadirkan konten eksklusif dari seri game milik Sony yaitu Ratchet & Clank, diantaranya skin, topi, dan peliharaan berbentuk Clank. Aksesoris berupa Skin dan topi ini bisa digunakan menjadi seperti Ratchet dan hewan peliharaan Clank.
Istimewanya lagi, aksesoris gratis tersebut hanya tersedia ekslusif bagi player yang bermain Among Us melalui PlayStation 4 (PS4) atau PlayStation 5 (PS5) tanpa pengecualian.
“Kami datang ke PlayStation, bersiaplah untuk menyambut kru baru di kapal !! Di konsol PS4 dan PS5 akhir tahun ini Kulit, topi, dan hewan peliharaan Ratchet & Clank eksklusif, permainan silang dan multipemain daring. Beritahu temanmu tapi yang lebih penting .. beritahu musuhmu,” cuitnya demikian.
Meski InnerSloth sudah memastikan jika Among Us bakal hadir di PlayStation 4 (PS4) atau PlayStation 5 (PS5) tahun 2021 ini. Namun, InnerSloth tidak menjelaskan secara rinci mengenai detail tanggal rilis dan konten apa saja yang akan diboyong ke PlayStation 4 (PS4) atau PlayStation 5 (PS5).
Sebagaimana diketahui, jika Among Us pada versi PC dan Mobile memiliki kontrol mouse dan touch, nampaknya pada konsol dengan stik khusus PS5 akan sedikit berbeda. Mengingat masing-masing tugas memiliki kontrol yang berbeda, tentunya hal ini akan sedikit menyulitkan para pemain dalam menyelesaikan task.